TAKALAR, JURNALINDEPENDENT.COM-—–Hari Jumat adalah hari yang penuh berkah menurut keyakinan kaum muslim. Begitu pun untuk anak-anak Sekolah Dasar islam terpadu Ash Shaff Takalar.
Hari ini adalah waktu bahagia yang dinanti siswa-siswinya, mereka telah bersiap untuk menjajalkan hasil makanan olahan yang mereka bawa dari rumah masing-masing. Moment itu disebutnya Market Day. Jumat, (19/05/23)
Market day ini bertujuan menumbuhkan dan menciptakan interaksi antar siswa dibidang marketing. Serta dapat memberikan pengalaman yang tidak dapat dilupakan oleh pelaku usaha yaitu siswa-siswi itu sendiri, diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan soft skill kewirausahaan yaitu dengan mengimplementasikan model Project Based Learning (PBL) Market Day.
Model Project Based Learning Market Day adalah sebuah model pembelajaran berbasis proyek yang melibatkan siswa untuk merekonstruksi pengetahuan, keterampilan dan mengkulminasikan dalam produk nyata serta memasarkan produknya kepada teman, guru, dan masyarakat sekitar
Dalam kegiatan tersebut terlihat anak-anak Sdit Ash Shaff begitu antusias dan menikmati suasana interaksi dalam konteks jual beli itu, sesekali terlihat tawar-menawar antar bocah-bocah itu sambil dibubuhi gelak tawa lepas antara mereka.
“Adapun menu makanan yang dijual, yaitu berbagai makanan modern ataupun kekinian yang cukup menarik perhatian para siswa yang telah siap berbelanja. Harga-harga yang dijual pun bervariasi dan cukup terjangkau dari empat ribu rupiah hingga sepuluh ribu rupiah.”ujar salah satu gurunya.
Kepala sekolah Sdit Ash shaff, Siswadi Rahmat S.Pdi., Daeng Ngimba, yang diminta tanggapannya menyampaikan jika kegiatan market day ini rencananya akan menjadi agenda rutin tiap bulannya, karena menurutnya sangat digemari oleh siswa-siswinya. Aktifitas ini dapat menjadi pembelajaran estra kurikuler dalam mengembangkan potensi leadership anak-anak sejak dini.
“Insya Allah kami disini sudah memprogramkan kegiatan market day ini, rencannya jadi pelajaran estra kurikuler dan akan dilaksanakan tiap bulannya” Ujar Daeng Ngimba
Pria berjenggot tipis yang terlihat ramah itu pun menyampaikan apresiasinya kepada guru yang telah menginisiasi sehingga kegiatan tersebut berjalan dengan baik.
Sarjana pendidikan dibidang agama itu ikut memuji kekompakan dari siswa-siswinya serta perhatian dan dukungan dari orang tuannya.
“Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan baik, terlihat harmonisasi antar siswa disini. Tentunya ini semua berkat kerja kreatif dari Ustazah-ustazah penanggung jawabnya, saya juga berterima kasih kepada para bunda-bunda orang tua siswa yang selalu mendukung kami” Ungkapnya sambil tersenyum.
Kegiatan market day yang berlangsung sehari itu diinisiasi oleh wali kelas IV, Ustazah Sulfiah Rajab S.Pd sebanyak delapan siswa terlibat menjadi pelaku penjual, sementara siswa-siswi lainnya diberikan kesempatan untuk memjadi pembeli.(R)